1 May 2024
Kawan PRIMA Hari Buruh Internasional diperingati setiap tanggal 1 Mei dan menjadi momen penting bagi para pekerja dalam memperjuangkan hak-hak mereka. Tidak hanya berbicara mengenai hak sebagai seorang pekerja/karyawan namun juga memantik kesadaran akan pentingnya perlindungan dalam kesetaraan, keadilan, dan kebebasan dari berbagai diskriminasi.
Nah, kenapa sih Hari Buruh selalu dirayakan di tanggal 1 Mei? Kenapa tidak di tanggal lain? Jadi, sejarah Hari Buruh Nasional dimulai pada tahun 1886 di Amerika Serikat, ketika serikat buruh dan gerakan pekerja menggelar demonstrasi besar-besaran untuk menuntut hak-hak dasar, seperti jam kerja yang manusiawi dan upah yang adil. Dikutip dari Kompas.com, pada 1 Mei 1886 inilah Serikat Pekerja di Amerika Serikat menuntut bahwa jam kerja wajib 8 jam sehari.
Penetapan 1 Mei Hari Buruh akhirnya dikumandangkan pada 1889 oleh Federasi Internasional Kelompok Sosialis dan Serikat Buruh mengacu kepada kejadian 4 tahun sebelumnya di tanggal 1 Mei. Lalu pada 1894, Presiden AS Grover Cleveland menetapkan Hari Buruh sebagai libur nasional yang akhirnya diadaptasi oleh negara-negara lain seperti Indonesia.
Hari Buruh di Indonesia
Peringatan Hari Buruh juga memiliki makna yang dalam di Indonesia bahkan sejak zaman penjajahan. Tekanan dan represi yang didapat tidaklah sebanding dengan upah yang diterima. Perjuangan para pekerja Indonesia–di masa tersebut–dalam mendapatkan hak-haknya tidak lepas dari peran penting serikat buruh dan gerakan pekerja yang gigih dalam menghadapi pemerintah kolonial.
Namun pada masa Orde Baru, di bawah pemerintahan Soeharto peringatan 1 Mei sebagai Hari Buruh sempat dilarang karena adanya konotasi buruh dengan paham komunis yang dilarang pada masa tersebut. Baru setelah pemerintahan Orde Baru jatuh, 1 Mei atau yang akrab dikenal dengan May Day kembali diperingati dengan berbagai aksi demonstrasi dalam memperjuangkan hak-hak pekerja yang masih butuh perhatian.
Di era sekarang, meskipun wacana dan upaya mensejahterakan kaum pekerja sudah tercukupi baik dari upah, peraturan, hingga jam kerja, namun masih banyak tantangan yang dihadapi oleh buruh Indonesia. Peringatan Hari Buruh ini akan menjadi panggung yang tepat untuk menyuarakan aspirasi dan tuntutan para buruh terkait isu-isu penting seperti: kesetaraan gender di tempat kerja, perlindungan terhadap buruh migran, serta peningkatan kesejahteraan dan akses terhadap layanan sosial bagi buruh dan keluarganya.
Nah Kawan PRIMA, Hari Buruh juga memberikan pemahaman kepada kita untuk mengingat kembali perjuangan dan pengorbanan para pekerja di era lampau dalam mencapai kondisi kerja yang lebih baik, serta mengingatkan semua pihak akan tanggung jawab bersama dalam menciptakan lingkungan kerja yang adil, aman, dan sejahtera bagi semua buruh di Indonesia. Selamat Hari Buruh!
Sumber:
Kompas.com
CNBCIndonesia.com
Kompas.id